Warning: session_start(): open(/home/liputanslot/public_html/src/var/sessions/sess_e53d6ff7e269ad4e1a923b1c1d45ee4c, O_RDWR) failed: No space left on device (28) in /home/liputanslot/public_html/src/bootstrap.php on line 59

Warning: session_start(): Failed to read session data: files (path: /home/liputanslot/public_html/src/var/sessions) in /home/liputanslot/public_html/src/bootstrap.php on line 59
Acer Nitro Blaze 11 Jadi Gaming Handheld Layar Lega, Mode Mirip Nintendo Switch - Liputanslot

Acer Nitro Blaze 11 Jadi Gaming Handheld Layar Lega, Mode Mirip Nintendo Switch

14 hours ago 1
ARTICLE AD BOX

Jakarta, Gizmologi – Masih dalam gelaran CES 2025, Acer hadirkan cukup banyak pembaruan pada lini produknya. Mulai dari laptop versi ramah lingkungannya, hingga lini produk rumah Acerpure, lini gamingnya juga hadirkan inovasi baru. Termasuk Acer Nitro Blaze 11 yang jadi alternatif gaming handheld dengan layar sangat luas, bahkan seukuran iPad.

Bisa dibilang, Acer sedikit terlambat untuk bersaing ke jenis produk gaming handheld, lewat kehadiran Nitro Blaze 7 yang debut pada IFA 2024, September lalu. Meski belakangan, ada diferensiasi yang cukup menarik. Karena mengusung cip rilisan AMD yakni seri Ryzen 7, bukan milik Qualcomm atau Intel.

Tidak hanya Acer Nitro Blaze 11, juga hadir Nitro Blaze 8 sebagai opsi yang lebih kompak, dengan layar sedikit lebih superior. Kedua varian Nitro Blaze terbaru ini memiliki banyak kesamaan, dan banyak penambahan atau penyempurnaan fitur dari Nitro Blaze 7. Hadir bersama dengan Nitro Mobile Gaming Controller yang rilis khusus smartphone, untuk opsi kontroler pas saat bermain gim.

Baca juga: Acer Aspire Vero 16 Meriahkan CES 2025, Laptop dengan Tenaga Intel Core Ultra 200H Series

Tetap Pakai AMD Ryzen, Ada Dua Opsi Ukuran Layar

Acer Nitro Blaze 11

Seperti yang disebutkan sebelumnya, ada banyak kesamaan antara Acer Nitro Blaze 11 dengan Nitro Blaze 8. Keduanya sama-sama menjalankan prosesor Ryzen 7 8840HS, dipasangkan bersama GPU Radeon 780M, RAM LPDDR5X hingga 16GB, dan penyimpanan hingga 2TB berjenis PCIe Gen 4 NVMe SSD. Diperkuat Ryzen AI yang bisa berikan performa hingga 39 TOPS, mendekati standar Copilot+ PC.

Kedua seri gaming handheld Acer terbaru, sama-sama dibekali layar beresolusi WQXGA, sedikit lebih tinggi dari Blaze 7. Ukuran layar Nitro Blaze 11 berukuran 10,95 inci, mendukung tingkat kecerahan maksimum 500 nits, dalam refresh rate maksimum 120Hz. Sementara Nitro Blaze 8 berukuran 8,8 inci, namun refresh rate sedikit lebih tinggi di 144Hz. Sama-sama mendukung 10 jari input sentuh sekaligus.

Acer Nitro Blaze 11

Baik Nitro Blaze 11 dan Nitro Blaze 8, sama-sama memiliki dua port USB-C (satu mendukung standar USB4), satu port USB-A, slot kartu microSD, dan jack audio 3,5mm. Punya dua speaker dua watt, serta tombol yang cukup lengkap termasuk tombol di sisi belakang perangkat. Baterai Nitro Blaze 11 & 8 juga sama-sama berkapasitas 55WHr, namun hanya versi terbesar mendukung pengisian daya cepat 100W.

Menjalankan Windows 11, Nitro Blaze 11 dilengkapi Acer Game Space, sebuah aplikasi untuk sortir dan akses koleksi game secara lebih mudah—ditambah tiga bulan gratis PC Game Pass untuk menikmati banyak judul game secara gratis. Berkat dimensinya yang lebih lega, Nitro Blaze 11 juga memiliki desain lebih fleksibel dengan tambahan hardware khusus.

Acer Nitro Blaze 11 Punya Tambahan Webcam

Acer Nitro Blaze 11

Seperti yang terlihat pada gambar di atas, Nitro Blaze 11 membawa form factor mirip seperti Nintendo Switch, dengan kendali bagian kiri dan kanan bisa dilepas. Bagian layarnya dilengkapi kickstand terintegrasi, dan di sisi atas layar dilengkapi sebuah kamera untuk keperluan streaming atau untuk panggilan video. Bobot perangkat mencapai 1,05 kilogram, sehingga mungkin terasa cukup berat ketika digunakan secara handheld dalam durasi yang lama.

Harga Acer Nitro Blaze 11 dibanderol mulai USD1099, atau sekitar Rp17,8 jutaan. Sementara versi Nitro Blaze 8, mulai USD899 atau sekitar Rp14,6 jutaan. Keduanya bakal debut di Amerika Utara mulai kuartal kedua tahun ini, namun belum ada informasi kapan akan tersedia resmi di Indonesia.

Selain kedua konsol baru Acer, juga hadir Acer Nitro Mobile Gaming Controller, yang dijual USD69,99 (Rp1,1 jutaan). Ini merupakan aksesori yang serasi untuk smartphone Android dan iOS, mendukung dimensi layar hingga 8,3 inci, dan bisa tersambung ke smartphone melalui port USB-C. Memberikan tombol kendali yang cukup, rubber pad untuk grip yang maksimal, serta fitur pass-through untuk mengisi daya smartphone hingga 18W.

Artikel berjudul Acer Nitro Blaze 11 Jadi Gaming Handheld Layar Lega, Mode Mirip Nintendo Switch yang ditulis oleh Prasetyo Herfianto pertama kali tampil di Gizmologi.id

Read Entire Article